Langsung ke konten utama

Faktor Penyebab Kerusakan pada Jaringan Komputer



Dalam sebuah jaringan komputer, komponen satu dengan yang lainnya saling berhubungan dan berkaitan supaya dapat berkomunikasi. Maka untuk proses diagnosis kerusakkan pada jaringan dapat dilakukan dengan sistematis.

Supaya bisa dengan mudah untuk melakukan perbaikan jaringan. Selain untuk perbaikan perlu juga dilakukan perawatan agar kondisi jaringan selalu stabil dan normal.


Ada istilah " Mencegah lebih baik daripada mengobati " istilah itupun berlaku dan harus diterapkan pada sebuah jaringan komputer. Jangan lakukan perawatan jika terjadi kerusakan saja, tapi lakukan perawatan secara berkala  supaya kinerja jaringan akan selalu optimal dan tanpa gangguan.

Administrator jaringan adalah orang yang melakukan perbaikan masalah yang terjadi pada jaringan komputer, jika anda ingin menjadi seorang administrator jaringan maka anda harus kesabaran dan ketelitian dalam menyelesaikan kerusakkan pada jaringan agar mendapatkan hasil yang lebih baik.

Gangguan atau kerusakkan pada jaringan komputer bisa terjadi pada software ataupun hardware jaringan. Hal ini mungkin saja disebabkan karena banyaknya pengguna komputer yang terhubung dalam sistem jaringan.

Tentu banyak faktor yang menyebabkan gangguan ataupun kerusakkan pada jaringan. Disini saya akan menuliskan beberapa faktor penyebab terjadinya kerusakan jaringan tersebut.

Tegangan Listrik



Tegangan listrik yang tidak stabil cenderung naik turun atau mati mendadak dari sumber PLN bisa menyebabkan gangguan atau kerusakkan pada jaringan. 

Hal tersebut sangan mempengaruhi karena semua peralatan yang digunakan bersumber dari listrik. Jadi gangguan listrik yang tidak stabil dapat menyebabkan peralatan yang kita gunakan mudah rusak.

Maka lakukan perawatan pada semua perangkat atau komponen komputer anda, jangan biarkan komputer anda mati mendadak karena bisa jadi penyebab komputer anda menjadi cepat rusak. 

Sehingga akan mempengaruhi jaringan apabila komputer tersebut merupakan komputer server ataupun komputer workstation.

Mati atau tidak Berfungsinya Komponen pada Jaringan



Mati atau tidak berfungsinya komponen pendukung jaringan mungkin disebabkan oleh korosi(berkarat) dan rusak. 
Korosi disebabkan karena ruang atau tempat jaringan yang lembab dan pemakaian yang sudah lama tanpa adanya perawatan yang teratur.

Jika terjadi suatu masalah dalam jaringan tertentu tidak asing lagi dengan istilah Down. Down dalam jaringan komputer berarti jaringan yang tidak stabil atau tidak bekerja sama sekali. Down dapat menyebabkan komunikasi dalam jaringan menjadi lambat, kondisi tersebut harus ditangani secepatnya supaya jaringan tersebut dapat bekerja dengan baik dan kembali normal.

Down dalam jaringan bisa diatasi dengan mendeteksi indikator-indikator yang dapat dilihat pada perangkat jaringan.

Indikator tersebut memberikan isyarat jika terjadi kerusakan atau tidak berfungsinya perangkat tersebut.

Indikasi kerusakan pada masing - masing komponen dapat diuraikan sebagai berikut :

Server


Server merupakan komputer yang dikhususkan untuk menyimpan data atau system operasi berbasis network, server juga merupakan induk/pusat dari sebuah jaringan.

Jika terjadi kerusakan pada server secara otomatis seluruh jaringan tidak akan berfungsi karena server merupakan pusat dari jaringan tersebut.

Jadi apabila seluruh jaringan tidak dapat berfungsi berarti terjadi gangguan atau kerusakkan pada server.

Workstation

Workstation adalah komputer yang memanfaatkan sumber daya dari server ataupun komputer lainnya. Jika terjadi kerusakan, komputer workstation tidak dapat terhubung ke dalam jaringan sehingga tidak dapat berkomunikasi dengan komputer server maupun komputer workstation lainnya.

HUB/Switch



Hub/Switch merupakan terminal atau pembagi data bagi kartu jaringan (NIC). Jika Switch mengalami kerusakan, maka seluruh jaringan tidak dapat berkomunikasi baik antar workstation atau workstation dengan server.

Kerusakan pada Switch bisa dilihat pada lampu indikator yang terdapat pada Port Switch tersebut. Jika lampu indikator tidak menyala atau mati, besar kemungkinan kalau Switch tersebut rusak atau bisa juga terjadi gangguan pada komputer Workstation.

NIC ( Network Interface Card )



Kartu Jaringan ( LAN Card ) yang terpasang pada sebuah komputer server atau workstation berguna untuk menghubugkan komputer tersebut kedalam sistem jaringan.

Jika terjadi kerusakan pada kartu jaringan, maka komputer tersebut tidak bisa terhubung ke dalam jaringan. Untuk mendeteksi kerusakkan pada kartu jaringan bisa dilihat pada lampur indikator yang terdapat pada port kartu jaringan tersebut.


Kabel dan Konektor



Kabel dan konektor merupakan media penghubung antara komputer dengan switch, switch dengan router, switch dengan printer, dll. Supaya antar perangkat bisa berkomunikasi dan berbagi sumber daya. 

Untuk mendeteksi kerusakkan pada kabel kita bisa menggunakan sebuah alat yang bernama LAN Tester.

Nah, sekian postingan saya sekiranya bisa bermanfaat bagi pembaca. Artikel ini hasi olahan saya dari modul yang berjudul " Mendiagnosis Permasalahan Pengoperasian PC yang tersambung ke Jaringan ".

Komentar